Rapat Koordinasi dan FGD Pemetaan Kerawanan Korupsi dalam Pelayanan Publik Sektor Pendidikan Wilayah Jawa Barat

Haloo #SobatAPIP 👋

Hari ini, KPK RI mengadakan FGD Pemetaan Kerawanan Korupsi dalam Pelayanan Publik Sektor Pendidikan Wilayah Jawa Barat yang dilaksanakan di Aula Ki Hajar Dewantara, Dinas Pendidikan Jawa Barat, Rabu (2/8). FGD dibuka dengan sambutan dari Direktur Korsup Wilayah II KPK, Yudhiawan Wibisono.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Direktorat Jejaring Pendidikan KPK, Aida Ratna Zulaiha, dengan topik Membangun Ekosistem Pendidikan Berintegritas serta Pemaparan Titik Rawan Korupsi pada Sektor Pendidikan oleh Provinsi Jawa Barat dan di akhiri dengan Penandatanganan Notulensi Bersama Hasil FGD Pemetaan Kerawanan Korupsi dalam Pelayanan Publik Sektor Pendidikan Wilayah Jawa Barat oleh Inspektur Daerah dan Kadisdik Jabar serta Inspektur dan Kadisdik Kab/Kota Se-Jawa Barat.

Kegiatan dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Inspektur Daerah Provinsi Jawa Barat @eni_rohyani, Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Wahyu Mijaya, Sekretaris Daerah Kab/Kota Se-Jawa Barat, Inspektur Daerah Kab/Kota Se-Jawa Barat, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan se-Jawa Barat serta Kepala Kantor Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat.
.
.
📷 Dok : HumasInspt
.
Sauyunan Pikeun tetep Juara.
#janganBuruBuruNyerah
.
#JabarJuara
#JabarJuaraLahirBatin
#RidwanKamil
#UURuzhanulUlum
#setiawanswangsaatmaja

Categories: Tak Berkategori
0 0 votes
Article Rating
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments